PSB Mu’allimin/ MA

PSB Mu’allimin/ MA

Mu’allimin/ Madrasah Aliyah Persis Tarogong (Akreditasi A) adalah lembaga pendidikan Islam terpadu setara SMA, yang memadukan kurikulum ke-Islaman khas Pesantren Persatuan Islam dengan kurikulum pendidikan nasional. Lulusannya diharapkan mampu mengembangkan dirinya menjadi ‘Ulama/Zu’ama.

Selengkapnya tentang Mu’allimin/ MA Persis Tarogong kunjungi website mln.persistarogong.com

Informasi penerimaan Santri Baru Mu’allimin/ Madrasah Aliyah Persis Tarogong tahun pelajaran 2025-2026:

Pendaftaran 18 Januari – 6 Februari 2025
Seleksi 8 Februari 2025
Pengumuman 15 Februari 2025
Daftar Ulang 17-23 Februari 2025
URAIAN ASRAMA NON-ASRAMA
A. Biaya Masuk Rp 10.600.000 Rp 8.500.000
B. Biaya Bulanan Rp 1.250.000 Rp 450.000
TOTAL BIAYA Rp 11.850.000 Rp 8.950.000
  • Keterangan:
    • BIAYA MASUK meliputi: Infaq Pengembangan Pesantren, pakaian seragam, buku, infaq dana sehat, dan perlengkapan asrama (khusus asrama)
    • BIAYA BULANAN meliputi: SPP, Tabungan Wajib, dan Biaya Asrama (khusus asrama) Bulanan
  1. Calon santri baru Mu’allimin/ MA Persis Tarogong adalah peserta didik kelas 9 SMP/MTs atau lulusan SMP/MTs
  2. Memilih jalur masuk pendaftaran, sebagai berikut:

Jalur Reguler

  1. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp375.000
  2. Mengisi dan melengkapi identitas dan data calon santri baru
  3. Mengikuti seleksi

Jalur Beasiswa

  • Jalur Beasiswa merupakan jalur masuk yang disediakan bagi calon santri baru yang “berprestasi dan kurang mampu”, yaitu berupa beasiswa gratis biaya pendidikan dan asrama (biaya masuk dan biaya bulanan) selama 3 tahun, dengan ketentuan sebagai berikut:
    1. Mengisi dan melengkapi identitas dan data calon santri baru
    2. Gratis biaya pendaftaran seleksi.
    3. Memenuhi ketentuan khusus jalur beasiswa sebagai berikut:
      1. Prestasi Akademik; rata-rata nilai rapor 5 semester terakhir minimal 90,00
      2. Hafalan Al-Quran, minimal 2 juz
      3. Berasal dari keluarga tidak mampu
    4. Melampirkan berkas administrasi jalur beasiswa yang langsung diserahkan ke panitia di sekretariat PSB, sebagai berikut:
      1. file/fotokopi rapor 5 semester terakhir
      2. Sertifikat tahfizh terbaru 2024 dari lembaga tahfizh
      3. Surat rekomendasi mendapat beasiswa dari sekolah asal
      4. Surat Keterangan Tidak Mampu dari Desa/Kelurahan setempat
      5. Sertifikat prestasi/lomba
      6. Surat pernyataan bersedia mengikuti ketentuan jalur beasiswa
    5. Mengikuti Seleksi
    6. Beasiswa dihentikan, apabila tidak mampu mempertahankan prestasi setiap semesternya

Jalur Prestasi Akademik

  • Jalur Prestasi Akademik merupakan jalur masuk berdasarkan prestasi akademik selama pembelajaran di jenjang sebelumnya, dibuktikan dengan nilai rapor, sertifikat prestasi/lomba, dan lainnya. Bagi yang lolos jalur prestasi akademik, mendapatkan potongan biaya masuk sebesar 50%.
    1. Mengisi dan melengkapi identitas dan data calon santri baru
    2. Membayar biaya pendaftaran seleksi sebesar Rp 375.000.
    3. Memenuhi ketentuan khusus jalur prestasi akademik sebagai berikut:
      1. Prestasi Akademik; rata-rata nilai rapor 5 semester terakhir minimal 90,00
      2. Hafalan Al-Quran, minimal 3 Juz
    4. Melampirkan berkas administrasi jalur prestasi akademik yang langsung diserahkan ke panitia di sekretariat PSB, sebagai berikut:
      1. File/fotokopi rapor 5 semester terakhir
      2. Sertifikat tahfizh terbaru 2024 dari lembaga tahfizh
      3. Surat rekomendasi dari sekolah asal
      4. Sertifikat prestasi/lomba yang relevan
      5. Surat pernyataan bersedia mengikuti ketentuan jalur prestasi akademik
    5. Mengikuti Seleksi

Jalur Prestasi Tahfizh

  • Jalur Prestasi Tahfizh merupakan jalur masuk berdasarkan prestasi hafalan Al-Quran yang dibuktikan dengan sertifikat tahfizh. Bagi yang lolos jalur prestasi tahfizh, mendapatkan potongan biaya masuk sebesar 50%.
    1. Mengisi dan melengkapi identitas dan data calon santri baru
    2. Membayar biaya pendaftaran seleksi sebesar Rp. 375.000.
    3. Memiliki hafalan Al-Quran, minimal 5 Juz
    4. Melampirkan berkas administrasi jalur Prestasi Tahfidz yang langsung diserahkan ke panitia di sekretariat PSB, sebagai berikut:
      1. Sertifikat tahfizh terbaru 2024 dari lembaga tahfizh
      2. Surat rekomendasi dari sekolah asal
      3. Sertifikat prestasi/lomba yang relevan
      4. Surat pernyataan bersedia mengikuti ketentuan jalur prestasi tahfizh
    5. Mengikuti Seleksi
Sekretariat Panitia Gedung Syihabudin Pesantren Persis Tarogong
Jalan Pasantren No 1 Rancabogo Pataruman Tarogong Kidul Garut 44151
Narahubung Humas Mu’allimin 
0852-2234-4476
Sosial Media
Email mln@persistarogong.com
Website mln.persistarogong.com
Chat Sekarang
Ada yang bisa kami bantu?
Perlu informasi lebih lanjut?

Mohon Maaf Pendaftaran Telah Ditutup (Kuota Terpenuhi)